Wednesday, 28 December 2016

Harga Honda CBR250RR 2 Silinder dan Spesifikasi Desember 2016

Akhir tahun 2016, publik Indonesia akan dihebohkan dengan kehadiran motor sport 250cc terbaru dari Honda, yaitu CBR250RR. Walaupun namanya belum dipastikan akan memiliki nama CBR250RR, namun sejumlah media menyebutnya seperti itu. Anggap saja motor ini memiliki nama CBR250RR yang mencerminkan bahwa Double R yang dimilikinya berarti dua silinder. Asal sobat ketahui, Honda CBR250R yang beredar saat ini hanya memiliki satu silinder, sehingga performanya akan dibawah CBR250RR. Lalu seperti apa spesifikasinya ?
Spesifikasi motor Honda CBR250RR akan jauh lebih canggih, karena Honda melengkapinya dengan berbagai teknologi terbaru yang siap memanjakan pengendara motor ini. Salah satunya adalah teknologi power mode yang berguna untuk mengataur keluaran power melalui ECU yang tertanam pada motor ini. Lalu ada pula fitur ride by wire yang sering kali kita jumpai pada motor Big Bike buatan Honda. Nah, untuk melihat bocoran spesifikasi serta prediksi harga Honda CBR250RR,.

Spesifikasi dan Harga Honda CBR250RR

Spesifikasi dan Harga Honda CBR250RR
Spesifikasi dan Harga Honda CBR250RR

Spesifikasi All New Honda CBR250RR (Update)

Mesin
Tipe 4-Stroke, 8-Valve, Parallel Twin Cylinder, Liquid Cooled With Auto Electric Fan
Kapasitas 249.7 cc
Diameter X Langkah 62.0 x 41.4 mm
Rasio Kompresi 11.5 : 1
Throttle System Throttle-By-Wire System with Accelerator Position Sensor
Sistem Bahan Bakar PGM-FI
Starter Electric
Transmsi 6 Speed (1-N-2-3-4-5-6)
Bodi
Dimensi 2.060 x 724 x 1.098 mm
Jarak Sumbu Roda 1.389 mm
Jarak terendah ke tanah 145 mm
Tinggi Tempat Duduk 790 mm
Kapasitas tangki 14.5 liter
Rangka dan Kaki-Kaki
Rangka Diamond frame
Suspensi depan Up Side Down
Suspensi belakang Aluminum Swing Arm (5 Adjustable Mono Suspension with Pro-Link System)
Ban Depan 110/70 – 17 54S
Ban Belakang 140/70 – 17 66S
Rem Depan Hydraulic Disc,Dual Piston
Rem Belakang Hydraulic Disc, Single Piston

Review Motor Honda CBR250RR

Review Honda CBR250RR
Review Honda CBR250RR
Honda CBR250RR yang memiliki dua silinder siap menggebrang industri otomotif tanah air. Motor ini kabarnya akan diperkenalkan kepublik pada bulan September atau Oktober 2016. Namun sebelum moto ini dirilis resmi, kabar mengenai spesifikasi dan fitur Honda CBR250RR telah beredar didunia maya. Informasi yang kami dapatkan menyebutkan berbagai fitur canggih yang membuat motor sport 250cc ini mampu bersaing melawan Yamaha R25 dan Kawasaki Ninja 250 FI yang selama ini menjadi primadona di kelas motor sport 250cc.

Selain mengubah segi mesin dengan memakai dua buah silinder, Honda juga mengubah desain Honda CBR250RR agar tampil lebih sporty dan tak terkesan sebagai motor jadul. Tampilan luar Honda CBR250R generasi terdahulu memang kalah sporty dibandingkan rival-rivalnya. Pasalnya Yamaha R25 dan Ninja 250 FI lebih terkesan sebagai motor balap yang memiliki tampilan full fairing dengan desian lebih sporty. Tak hanya itu, buritan Yamaha R25 dan Ninja 250 FI juga lebih sporty dan terlihat lebih runcing dibandingkan Honda CBR250R.

Kehadiran generasi terbaru Honda CBR250R akan rival-rivalnya kalang kabut, karena Honda merombak habis-habisan desain motor sport 250cc terbarunya. Dimana akan tersedia dual headlamp berteknologi LED dan memiliki fitur LED DRL (Daytime running lamp). Sesuai bocoran gambar render Honda CBR250RR yang belum lama ini tersebar di dunia maya, juga terlihat adanya bubble windscreen dan desain Headlamp yang dibuat meruncing layaknya mata elang yang menatap tajam kedepan. Selain itu, tersedia pula LED tail lamp dengan desain baru.

0 komentar:

Post a Comment